Dwayne Johnson -- atau yang lebih dikenal dengan The Rock-- mungkin
menjadi orang kulit hitam pertama yang mendapat peran sebagai Hercules.
Diangkat dari adaptasi komik Hercules: The Thracian Wars karya
Steve Moore dan Admira Wijaya, film ini akan memulai syutingnya pada
tahun depan dengan mengangkat Brett Ratner sebagai sutradaranya.Kisahnya sendiri dikabarkan akan mengambil latar cerita di 3200 tahun yang lalu, tepat disaat Hercules masih mencari jati diri dengan banyak melakukan peperangan dan pertumpahan darah.
Dalam beberapa kesempatan, Brett Ratner mengatakan kalau tema Hercules kali ini akan lebih dark dibanding film-film Hercules sebelumnya. dan alasan terpilihnya The Rock adalah karena kharisma nya yang tinggi, terutama saat dirinya berperan dalam film The Scorpion King yang menuai sukses di tangga box office 2002 lalu. (FEB)